Bagaimana Cara Pesan ?

1 Hubungi Kami atau Datang Langsung.
2 Konsultasi dan Design Project.
3 Produksi, Pembayaran dan Implementasi

Jika masih belum jelas, dapat mengirimkan pertanyaan via e-mail ke microdataindonesia@gmail.com

JAM BUKA

Senin - Selasa 8:30AM - 6:00AM
Sabtu - Minggu 9:00AM - 5:00PM

Telp: 08118880853

Multimedia

by / 12 Jul 2019 / Published in teknologi
Post Image

Multimedia adalah penggunaan komputer untuk menyajikan dan menggabungkan teks, suara, gambar, animasi, audio dan video dengan alat bantu (tool) dan koneksi (link) sehingga pengguna dapat melakukan navigasi, berinteraksi, berkarya dan berkomunikasi. Multimedia sering digunakan dalam dunia informatika. Selain dari dunia informatika, multimedia juga diterapkan pada dunia game, dan juga untuk membuat website.

Beberapa pekerjaan yang berhubungan dengan Multimedia, antara lain :

  • Animator - Membuat dan Mengedit Animasi biasanya lebih cenderung pada Objek Karakter seperti Kartun atau Tokoh pada Game.
  • Multimedia Design & Desainer – Membuat dan Merancang skema Tempat dan Latar Ruangan yang bisa banyak digunakan baik untuk Entertainment ataupun kehidupan.
  • Video Editor, Pic Editor dan Audio Editing – Video editor yaitu mengedit dan membuat berbagai macam jenis Video, Pic Editor seperti mengedit menggunakan photoshop, Mengedit Audio baik musik ataupun efek suara.
  • Video Shooting dan Fotografer – Membuat dan mendokumentasikan Foto/video serta juga bisa digunakan dalam pembuatan Film.
  • Webmaster – Pengelolaan Website dan Server Online yang akan membutuhkan kemampuan dari materi Pemrograman.
  • Kerja Kantoran – Dengan kemampuan dasar Office Komputer.

Jenis Jenis Multimedia

  • Multimedia Interaktif merupakan multimedia yang dilengkapi dengan alat bantu berupa komputer, mouse, keyboard dan lain-lain yang dioperasikan oleh pengguna. Multimedia interaktif dapat menggabungkan media-media lain yang terdiri dari teks, desain grafis, audio, dan rancangan lain. Contoh multimedia interaktif adalah aplikasi game, CD interaktif, apilkasi program, virtual reality, dst.
  • Multimedia Linier merupakan multimedia yang berjalan secara lurus, artinya berjalan tanpa kontrol dari pengguna dan merupakan jenis yang paling umum di masyarakat. Contoh multimedia linier adalah TV, film, e-book, musik dan lain-lain.
  • Multimedia Hiperaktif merupakan multimedia yang mempunyai struktur dengan unsur terkait, nantinya dapat diarahkan oleh pengguna melalui link dengan unsur multimedia yang ada. Multimedia Hiperaktif juga dapat diisitilahkan sebagai Richmedia. Contoh: world wide web, web site, mobile banking, dan game online.
  • Multimedia Kits merupakan multimedia yang digunakan sebagai pembelajaran melibatkan lebih dari satu jenis media dan diorganisir oleh topik tunggal. Perangkat yang termasuk dalam multimedia kits yaitu CD-ROM, kaset audio, gambar statis, transparasi overhead, dan lain-lain. Multimedia kits ini banyak digunakan karena multi sendorik dan ideal untuk digunakan dalam proyek-proyek kecil di dalam maupun di luar ruangan.

Manfaat Multimedia Untuk Kehidupan

  • Dalam dunia pendidikan, multimedia digunakan sebagai media pembelajaran modern seiring dengan perkembangan zaman dimana koneksi semakin luas dan sumber yang diperoleh tidak hanya didapat dari benda berwujud dengan pembelajaran monoton. Melalui multimedia sistem belajar mengajar pun dapat dilakukan secara otodidak serta dapat membuka wawasan lebih luas.
  • Dalam dunia bisnis, multimedia menjadi sesuatu yang penting untuk mempromosikan, mengelola termasuk dijadikan multimedia digunakan sebagai profil perusahaan, promosi produk, hingga media informasi serta bermanfaat untuk sistem e-learning. Penggunaan multimedia dapat meningkatkan kinerja perusahaan lebih baik dan cepat.

Tagged under:
TOP